Mendengar Daniel mengumumkan bahwa Dion yang keluar di Spektakuler 10 Indonesian Idol, tentunya membuat para fans Dion sangat kecewa, begitu juga dengan admin Sigodang Pos sendiri, karena sejak dari awal Dion terpilih menjadi 12 besar finalis Indonesian Idol, saya memprediksikan bahwa Dion akan mampu bertahan hingga 3 besar Indonesian Idol 2012, seperti yang pernah saya tuliskan sebelumnya pada artikel “Prediksi 3 besar Indonesian Idol”, namun masyarakat Indonesia berkata lain, malam ini Dion mendapatkan vote paling rendah dari finalis lainnya (Sean, Yoda dan Regina).
Malam terakhir Dion berada di panggung Spektakuler Indonesian Idol, Dion menyanyikan lagu “Yogyakarta” dari KLA Project, yaitu sebuah lagu yang populer di akhir tahun 1991. Ketika menyanyikan lagu tersebut Dion tetap menampilkan gaya swing yang menjadi karakter unik dan satu-satunya di Indonesian Idol 2012. Selain gaya swing tersebut Dion juga salah satu kontestan yang gokil dan mampu menghidupkan suasana panggung spektakuler.
Pada penampilan terakhir tersebut, juri juga memberikan pujian-pujian, sebagaimana penampilan-penampilan di babak spektakuler sebelumnya, Dion juga sering mendapat pujian. Komentar-komentar juri tersebut, diantaranya sebagai berikut.
Agnes “Kamu memiliki kharisma, dan pengen ngelihat kamu nyanyi terus.”
Anang “Mental kamu memang sudah mental penyanyi”
Dani “Saya suka penampilan kamu, karena kamu menyanyikan lagu favorit saya.”
Adi (pencipta lagu Yogyakarta) “Dion sudah mencoba menginpretasikan lagu itu dengan gaya dia sendiri.”
Perihal keluarnya Dion dari Spektakuler Indonesian Idol memang sangat disayangkan, namun itu adalah pilihan masyarakat Indonesia. Saya yakin, perjuangan dan proses belajar Dion di Indonesian Idol tentunya akan memberikan Dion banyak peluang untuk berkarya di luar Indonesian Idol sendiri. “Ayo Dion tunjukan karyamu”.
Artikel populer lainnya
No comments:
Post a Comment